Sunday, November 10, 2013

Peranan Wanita dalam Islam

Islam adalah agama yanga sangat menghormati hak2 azazi manusia, baik pria maupun wanita. Dalam prespektif agama islam tidak ada keutamaan antara pria & wanita, Kecuali takwanya

Islam memandang wanita :
  • Wanita diberikan kebebasan dengan rambu-rambu
  • Peran Wanita menurut islam : Sebagai Anak & Istri yg taat dan berbakti

Ciri-ciri wanita soleha :
  • apabila dilihat menyenangkan ( suami ) <>
  • Taat apabila di suruh ( selama tidak melanggar perintah ALLAH)

Dari Abu Hurairah RA :
Istri yang baik adalah istri yang menyenangkan jika dipandang suami, mematuhi jika diperintahnya, dan tidak pernah membangkan apa-apa yang dikatakannya “ ( Iman Sayuti; dalam kitab Jami’ Shagier)



Dari Rasulullah Shalallahu Alaihi Wa Sallam :
“ Istri yang baik adalah yang patuh & taat jika diperintah suami, mengembirakan hati jika di pandangnnya, dan ia bisa menjaga nama baik & harta suaminya ” (HR. Imam Ahmad)








( Mencari Istri untuk menjadi Ibu dari anak-anak )

5 S dalam mencari istri / Seorang Wanita Idaman :
1. Sholeha
2. Sweet
3. Smart
4. Survive
5. Syukur

Ada
kata2 Arif & Bijaksana :

“Wanita yang cerdas akan membangun rumahnya, sedangkan wanita yang bodoh akan merobohkan rumahnya sendiri “


Rambu-rambu yg harus kita penuhi :
  • jika keluar rumah harus dengan seizin walinya, ( apabila belum menikah izin orang tua, paman, bibi, atau siapa dan apabila sudah menikah harus dengan izin suami)
  • memakai busana yang rapi ( supaya enak di lihat orang, ini baik pria maupun wanita)
  • Tidak boleh berdua-duaan kala keluar rumah, takutnya ada org ketiga SETAN.
  • Di luruskan motivasinya niatnya

Kenapa wanita berhak untuk keluar rumah ( berkarir / utk mendapatkan pendidikan? untuk mengali potensi diri.


Semua dosa ditunda kecuali durhaka pada orang tua
Ridho Allah tergantung ridho orang tua

Laki-laki agamanya lebih sempurna dari pada wanita, karena itu para pemimpin (NABI) hanya laki-laki, Wanita tidak bisa melakukan ibadah secara sempurna ( krn wanita setiap bulan Haid)

* Simpanan untuk suami yang paling paling berharga adalah wanita soleha *


Dari Anas bin Malik bahwasanya Rasulullah Shalallahu Alaihi Wa Sallam telah bersaabda :
“ Barang siapa yang di karuniai Tuhan seorang istri yang shalihah, maka berarti Tuhan telah menolong separuh agamanya. Oleh karena itu bertakwalah kepada Allah pada separuh lainnya “ (HR Hakim)


Rasulullah Shalallahu Alaihi Wa Sallam telah bersaabda :
“ Dunia itu bagaikan harta benda, dan sebaik-baiknya harta benda dunia ini adalah istri yang shalihah” (HR. An-Nasai)


Jangan hanya menutut hak tapi juga harus melakukan kewajiban


Antara lain hak-hak wanita ataupun istri dalam pandangan Islam :
  • Hak wanita dalam pernikahan adalah dengan cara mengemukakan pendapatnya, yaitu apakah ia mau menerima lamaran sang pria tersebut atau tidak
  • Hak wanita dalam menafkahkan hartanya ( utk dihadiahkan, sedekah, berniaga, sumbangkan, jual beli, dll. )
  • Hak wanita dalm menerima warisan
  • Hak wanita dalam pendidikan, asalkan tidak bertentangan dengan syariat islam.
  • Hak wanita dalam berkarir & mencari nafkah
Dan janganlah kamu iri hati terhadap apa yang dikaruniakan Allah kepada sebagian kamu lebih banyak dari sebagian yang lain. (Karena) bagi orang laki-laki ada bagian dari apa yang mereka usahakan dan bagi para wanita (pun) ada bagian dari apa yang mereka usahakan” ( An-Nisa : 32)


Kewajiban / Tugas wanita / istri :
  • Menaati dan mematuhi semua perintah suami selama tidak bertentangan dengan perintah agama
  • Menjaga & memlihara harta suami & tdk membebaninya dengan sesuatu di luar kemampuannya
  • Mendidik & mengasuh anak-anak serta membimbing mereka ke jalan yg lurus & benar
  • Menjaga & memelihara kebersihan, ketertiban & kerapihan rumah tangga
  • Menjaga kehormatan suami, keluarga & dirinya sendiri
  • Mempergauli suami dengan baiak ( wajah yg selalu berseri-seri, berpakaian yg rapi & bersih, bertutur kata yg baik & sopan, dll)

Buat para pria berhati-hatilah dengan wanita karena :* Tipu daya wanita begitu dasyat *.

Muawiyah bin Abu Sofyan berkata :
“ Kaum wanita itu dapat mengalahkan orang2 yang mulia dan juga orang-orang yang jahat”



Ada sebuah pepatah : Ilmu itu adalah binatang buruan, maka ikatlah dengan di ikat. ( maksudnya jika kita tidak catat maka ilmu akan hilang atau lupa, sama seperti binatang buruan kalo tdk kita ikat, tau2 hilang…., sedih deh kita, he..he..he…)


Pertanyaan :
1) Masalah perbedaan penghasilan, karena sang istri mendapat penghasilan yg lebih besar, bagaimna sikap kita sebagai istri ?

laki-laki tetaplah seorang pemimpin dengan berbagai kelebihannya.
Seorang suami memberikan nakah semampunya.
Seorang istri yg mempunyai uang berlebih dari suami apabila membantu itu dianggap bersedakh & bersilaturahim.

2) Mengenai masalah jodoh, orang baik dapat yang baik, orang tak baik dpat yg tak baik, lalu bagaimana dengan kasus nabi Luth & Nabi Nuh ?


Apapun hasilnya semuanya itu hasil dari usaha kita, jadi pada saat yg tidak baik mendapat jodoh yg baik ( bersukur ) yg baik mendapat yg tidak baik ( bersabar) karena itu adalah ujian dari ALLAH.
Janji Allah adalah bener

Dan diantara tanda-tanda kekuasan-Nya adalah bahwa Dia menciptakan untukmu Istri-istri dari jenismu senderi, supaya kamu cenderung dan merasa tentram kepadanya”. (Ar-rum : 21)

“ Allah membuat istri Nabi Nuh dan Luth sebagai perumpamaan bagi orang-orang kafir. Keduanya berada di bawah pengawasan dua orang hamba yang shalih di antara hamba-hamba Kami, lalu kedua perempuan itu berkhianat kepada kedua suaminya.” ( AT-Tahrim : 10)



“ Hai orang-orang beriman, sesungguhnya di antara istri-istri dan anak-anakmu ada yang akan menjadi musuh bagimu, maka berhati-hatilah kamu terhadap mereka.” (At-Taghaabun : 14)

No comments:

Post a Comment